Reses Anggota DPRD Bangka Mendra, Tinjau Sarana Olah Raga

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Reses Anggota DPRD Bangka Mendra, Tinjau Sarana Olah Raga

20 November 2022

 


Bangka, zonamerdeka.com - Reses anggota DPRD Kabupaten Bangka, Mendra Kurniawan, A.Md meninjau sarana prasarana olahraga yang ada didaerah ini, Sabtu (19/11/2022). Peninjauan diawali dari stadion Orom, GOR Sang Depati dan Kolam Renang. Ikut serta dalam reses, camat Sungailiat Ramzi serta staf dinas PUPR dan dinas Pendidikan Bangka. 


Dijelaskan Mendra, reses ini merupakan reses terakhir di tahun 2022 dan sekarang kita meninjau dari hasil reses sebelumnya. Yaitu adanya perbaikan, penambahan  bangunan sarana prasarana olahraga. Seperti di stadion OROM ada penambahan rehab mes untuk atlet. Kemudian sudah disepakati oleh pemerintah daerah, akan ada revitalisasi pergantian rumput untuk lapangan sepak bola,

 " Tentunya rumput dan ukuran lapangan harus standar FIFA dan stadion OROM ini merupakan stadion kebanggaan kabupaten Bangka. Jadi harus kita benahi dan menyesuaikan dengan aturan stadion Internasional, "tuturnya.


Ditambahkan Mendra, terus terkait peninjauan di GOR Sang Depati yang ada di jalan Pramuka, Sungailiat. GOR ini nantinya menjadi satu kawasan olahraga didaerah ini. Kita lihat akan adanya pembangunan venue untuk cabang panahan dan venue cabang menembak serta di GOR ini kita juga membangun mushola, "Untuk lapangan menembak sudah dibangun dan belum selesai. Juga di arena panahan belum selesai juga. Masih banyak yang harus di bangun di GOR ini, seperti pagar dan sarana prasarana yang lain, " jelasnya. 


Masih menurut Mendra, sedang peninjauan di kolam renang untuk melihat perehapan, pengecatan, pergantian keramik dan yang lainnya. Sebab kolam renang ini, bakal digunakan untuk ajang Porprov se Bangka Belitung tahun depan, "Semua perbaikan ataupun penambahan sarana prasarana sudah berjalan dengan baik dan semua masih dalam proses penyelesaianya, " ujarnya. 


Sementara Camat Sungailiat, Ramzi mengatakan bahwa perbaikan rumput di stadion OROM harus segera dilakukan. Sebab kondisi rumput ditengah lapangan gundul dan akan menyulitkan pemain sepak bola. Kemudian kondisi tribun juga sudah usang serta kamar mandi juga harus diganti, "Stadion OROM ini, untuk sarana prasarana sudah usang dan harus segera ada perbaikan, " jelas Ramzi. (eru)


ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close