Berantas Stunting, Wabup Basuki Serahkan Beras ke Keluarga Kurang Mampu

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Berantas Stunting, Wabup Basuki Serahkan Beras ke Keluarga Kurang Mampu

27 January 2023

KENDAL-zonamerdeka.com- Dukung program pemerintah dalam pencegahan bertambahnya kasus stunting, Wakil Bupati Kendal, Windu Suko Basuki secara simbolis menyerahkan bantuan beras kepada keluarga kurang mampu yang beresiko adanya stunting. Penyerahan bantuan bertempat di Puskesmas Brangsong 1, Kendal Jawa Tengah, Kamis (26/1/23).


“Kegiatan ini adalah wujud aksi nyata Pemda Kendal dalam mendukung program pemerintah pusat terkait percepatan penurunan angka stunting," ujar Wakil Bupati Kendal Windu Suko Basuki. 


Memang saat ini, kata Wabup, Pemda Kendal telah berhasil menurunkan angka stunting, Namun tidak boleh berhenti, karena targetnya adalah anak – anak Kendal tumbuh dan berkembang dengan sebaik- baiknya dan zero stunting.


"Saya harap bantuan ini diterima dengan baik. Kontrol kesehatan putra putri kita di puskesmas untuk menghindari gizi buruk ataupun stunting," pesan Wakil Bupati yang akrab dipanggil Pakde Bas itu. 


Dikesempatan tersebut, secara khusus Pakde Bas memberikan bantuan sejumlah uang kepada dua anak kembar penderita stunting bernama Rena dan Reni warga Desa Sumur Brangsong.


Pandu Rapriat Rogojati, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kendal menyampaikan, bantuan beras untuk keluarga kurang mampu bersumber dari APBD Kabupaten Kendal. Pihaknya menyebutkan 40 ton di siapkan untuk penanganan stunting, gizi buruk dan gizi kurang.


"10 kg beras per KK untuk yang stunting. Dan yang gizi buruk, kami beri 15 kg," jelas Pandu.


Sementara itu, Sekretaris Dinas Kesehatan Kendal, Parno menuturkan, untuk menurunkan kasus stunting dan gizi buruk di Kendal, Dinas Kesehatan bekerjasama dengan Dinas Pertanian dan Pangan.


Dikatakannya, kasus stunting saat ini di Kendal sekitar 11, 4%, turun 2% di tahun 2023. Dari yang sebelumnya 13,5 di tahun 2022.


"Kita akan selalu berkoordinasi dan bersinergi dengan dinas terkait lainnya. Dan itu adalah upaya kami untuk mendukung program pemerintah dalam penurunan angka stunting. Karena Ini adalah salah satu bentuk kehadiran kita di tengah masyarakat, bahwa kami peduli dengan mereka," tegas Parno.(RZM)


ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close