Jember, zonamerdeka.com - Truk Trailer diduga over load penuh dengan muatan triplek menimpa mobil panther saat melewati jalan di daerah Kecamatan Kalisat. Hal itu dikatakan oleh Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo S.I.K., S.H., saat memantau langsung ke lokasi kecelakaan di jalan Raya Sukowono, Dusun Pancoran, Desa Sumber Ketempa, Kecamatan Kalisat tepatnya di bekas lintasan kereta api tikungan ganda, Sabtu (30/08/2022) sekira pukul 18.00 WIB.
"Memang kondisi jalan menikung dengan badan jalan miring ditambah muatan yang melebihi kapasitas (over load)," kata Hery.
Kondisi mobil panther ringsek akibat tertimpa tumpukan triplek |
AKBP Hery Purnomo S.I.K., S.H., mengatakan bahwa kecelakaan truk trailer yang terguling itu no. Pol L-8375-UW yang menimpa mobil Isuzu panther no Pol P-1256-SI itu terjadi pada pukul 14.00 WIB.
Akibat insiden itu tiga orang meninggal dunia dan empat lainnya luka-luka di bawa ke RSD Ajung Kalisat.
Data dihimpun media ini bahwa Korban meninggal dan luka luka merupakan penumpang dari mobil Isuzu Panther.
Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo S.I.K., S.H., mengatakan, korban luka sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Ajung Kalisat untuk mendapat penanganan medis.
"Saat ini sopir trailer sudah diamankan di polisi sektor (Polsek) Kalisat. Untuk kendaraan akan kita evakuasi ke Satlantas Polres Jember untuk pemeriksaan lebih lanjut," ujar Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo S.I.K., S.H., di lokasi kecelakaan kepada wartawan ini, Sabtu (30/07/2022) pukul 18.30 Wib.
Dampak dari kecelakaan tersebut mengakibatkan kemacetan kendaraan dari kedua arah.
Hery, menjelaskan bahwa kecelakaan ini berawal, saat truk trailer bermuatan penuh triplek no. Pol L-8573-UW datang dari arah utara (Sukowono). Setibanya di tikungan dengan kondisi bahu jalan miring telah hilang kendali kemudian terguling lalu menimpa kendaraan mobil Isuzu panther no Pol P-1256-SI yang datang dari arah selatan (Kalisat).
Menurut Hery, pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui sebab-sebab pasti terjadinya kecelakaan itu.
Kapolres Jember menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan khususnya pengemudi truk untuk lebih berhati-hati dan mematuhi peraturan lalu lintas termasuk kapasitas muatan dan memperhatikan klas jalannya agar supaya kejadian tidak terulang lagi.
"Tolong untuk muatannya jangan berlebihan sesuaikan dengan kemampuan kendaraanya, kemampuan klas jalannya, jangan memaksakan sehingga nanti rawan timbul kecelakaan," pungkasnya.
(manto)