Berikan Rasa Nyaman Dalam Ibadah Natal, Dandim 1803/fakfak Beserta Bupati dan Kapolres Silaturahmi Kunjungi Gereja dan Pos Pos Pengamanan

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Berikan Rasa Nyaman Dalam Ibadah Natal, Dandim 1803/fakfak Beserta Bupati dan Kapolres Silaturahmi Kunjungi Gereja dan Pos Pos Pengamanan

27 December 2022

 


Fakfak Papua Barat - Komandan Kodim (Dandim) 1803/Fakfak Letkol Inf Tri Handoko Wicaksono beserta , Bupati, Kapolres serta Muspida Kabupaten Fakfak melaksanakan Patroli keliling guna menjamin Keamanan dan kenyamanan warga Masyarakat Kabupaten Fakfak yang melaksanakan Ibadah Perayaan Natal 2022 M, di Wilayah Kabupaten Fakfak, Papua Barat, Sabtu (24/12/2022).


Menurut Dandim 1803/Fakfak kegiatan yang dilaksanakan selain menjamin keamanan dan kenyamanan Warga Masyarakat Kabupaten Fakfak yang melaksanakan Ibadah perayaan Natal 2022 juga sebagai sarana Silaturahmi dengan mengunjungi Gereja-gereja juga Pos Pos Pengamanan di wilayah Kabupaten Fakfak.








Dandim 1803/Fakfak juga menyampaikan telah menerjunkan personel Makodim 1803/Fakfak untuk melaksanakan Pengamanan di beberapa gereja di Wilayah Kabupaten Fakfak guna memberikan kenyamanan masyarakat dalam melaksanakan ibadah.


Tak Lupa Dandim 1803/Fakfak juga mengucapkan Selamat Merayakan Hari Natal 2022 M untuk seluh Warga Masyarakat Kabupaten yang merayakan, semoga Kasih Natal Menyertai.(Amatus Rahakbauw).


ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close