Polsek Bandar Sei Kijang Monitoring Harga Kebutuhan Penting

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Polsek Bandar Sei Kijang Monitoring Harga Kebutuhan Penting

28 March 2023


RIAU, ZONAMERDEKA.COM - Polsek Bandar Sei Kijang jajaran Polres Pelalawan Polda Riau, monitoring dan Update Harga Bahan Pokok dan Penting (Bapokting) Kebutuhan Masyarakat di Kecamatan Bandar Sei Kijang, Selasa (28/3/2023).


Giat dimulai sekira Pukul 10.00 WIB itu, dipimpin Kanit Binmas Polsek Bandar Sei Kijang Ipda Gerhard Sitompul dan diikuti oleh Personil Polsek Bandar Sei kijang lainnya.


Hasil monitoring terupdate Harga Bapokting tersebut adalah,  Beras Premium Rp17.000 perkilogram, Beras Medium Rp13.500 perkilogram, Kacang Kedelai Rp25.000 perkilogram, Mentega Rp23.000 perkilogram, Tepung Terigu Rp11.000 perkilogram dan Tepung beras Rose Brand Rp14.000 perkilogram.


Selain itu, Gula Pasir Rp15.000, perkilogram, Minyak Kita Rp 29.000 perliter, Minyak Goreng Curah Rp 15.000 perliter, Daging Sapi kwalitas I, Rp.140.000,- 150.000 perkilogram,  Daging Sapi Kwalitas 2, Rp.115.000,- 130.000 perkilogram.


Sedangkan, Daging Ayam Kampung Rp 45.000,- 50.000 perkilogram, Daging Ayam Rp 22.000,- 25.000, Telur Ayam Ra Rp 46.000,- 48.000 per papan, Cabe Merah Keriting Rp 50.000 perkilogram, Cabe Rawit Merah Rp 50.000 perkilogram dan Cabe Rawit Hijau Rp.44.000 perkilogram.


Untuk Bawang Merah Rp 22.000,- 24.000 perkilogram, Bawang Putih Rp 28.000 perkilogram, Ikan Teri Lokal Rp 80.000 perkilogram, Ikan Teri Nasi Rp 110.000 - 200.000 perkilogram, Ikan gembung Rp 45.000 - 55.000, Ikan Nila Rp 40.000-45.000 perkilogram, Garam Rp 2.000 perbungkus dan Gas LPG 3 Kilogram  Rp. 23.000 -25.000 pertabung.


Kegiatan tersebut dilaksanakan bertujuan untuk mengetahui secara langsung perkembagan harga di  Bulan Suci Ramadhan di Kecamatan Bandar Sei Kijang.


"Dari pantauan, seluruh harga Bapokting di Kecamatan Bandar Sei Kijang Masih dalam harga kewajaran. Belum ada kenaikan harga yang signifikan," ujar IPDA Gerhard Sitompul.


Giat berakhir sekira Pukul 11.45 WIB, selama giat berlangsung situasi aman terkendali.


ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close