Pagar SMPN I Gunung Meriah Butuh Sentuhan Disdikbud Aceh Singkil

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pagar SMPN I Gunung Meriah Butuh Sentuhan Disdikbud Aceh Singkil

11 May 2022

 

Aceh Singkil, (zonamerdeka.com) - Pagar Beton yang berada di SMP I Negeri Gunung Meriah Sudah Bolong - Bolong dan Sebagian Pagar Juga Sudah Terlihat Roboh, Warga Sekitar Minta Sentuhan dari Dinas Disdikbud Aceh Singkil, Aceh, Rabu, (11/05/2022).

 

"Hampir dua tahun pagar yang berada di Sekolah SMP I Negeri Gunung Meriah, Tepatnya dijalan pendidikan memang semacam dibiarkan, Kata Warga sekitar."

 

Pagar SMP I N. Gunung Meriah yang berada tepat di jalan pendidikan, Semoga secepatnya dibangun baru, pinta warga.

 

Sedangkan mengenai penyebab rubuhnya sebagian pagar di SMP I, Mungkin karna telah termakan usia, sudah puluhan tahun juga pagar ini, jelasnya.

 

Kita hanya kuatir saja, Karena anak-anak kami juga sering main-main didekat pagar, Semoga secepatnya dapat dibangun baru pagarnya, harapnya.

 

Sementara saat dikonfirmasi ke Kepala Sekolah SMP I Negeri Gunung Meriah, Arifin Mengatakan, Bahwa untuk usulan secara admistrasi ke Dinas Disdikbud Aceh Singkil, Belum ada, Tapi secara lisan sudah pernah kita sampaikan ke orang Dinas di bagian program, jelasnya.

 

Arifin juga membenarkan, Bahwa pagar yang berada di lokasi sekolah SMP I N Gunung Meriah telah mengalami kerusakan di beberapa titik dan sebagian lagi pagar juga sudah ada yang roboh, terangnya.

 

Arifin juga menambahkan, Sekolah SMP I Negeri Gunung Meriah, Untuk tahun ini memang tidak ada mendapatkan pembangunan apapun, Semacam rehab ataupun pembangunan baru pagar di sekolah ini, ujarnya.

 

Selanjutnya, Pagar yang mengalami kerusakan yang sangat parah berada tepat di belakang perumahan guru disini, Beberapa bulan yang lalu, Kita sudah buat pagar sementara yang berbahan dari kayu dombli yang diikat dengan kawat, jelasnya.

 

Selaku Kepala Sekolah, Kita tetap akan menyampaikan dan mengusulkan ke Dinas, Agar pagar disekolah disini. Dapat secepatnya dibangun baru ataupun direhab, untuk panjang pagar yang perlu di rehab ataupun dibangun baru, Sekitar 250 Meter. Pungkasnya.

 

Sebagian memang pagar di sekolah, Kalau tidak salah pada tahun 2018 memang ada pembangunan pagar baru, Namun setelah itu, Sampai pada tahun ini tidak ada lagi, kelanjutan pembangunan tersebut, tutupnya.


Sakdam Husen



ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close