Wisata Banyuwangi, Air Terjun Kembar Arum yang Menawan

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Wisata Banyuwangi, Air Terjun Kembar Arum yang Menawan

28 December 2022

 

Air Terjun Kembar Arum (google map / om cayip)

Zonamerdeka.com - Air Terjun Kembang Arum terletak di Dusun Sumber Asih, Desa Sumberarum, Kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.


Air Terjun Kembar Arum menjadi salah satu wisata alternatif di banyuwangi ini masih merupakan kawasan lereng Gunuung Raung.


Tidak hanya panorama pemandangan alam yng indah dan menawan, kita bisa melihat perkebunan sayur milik penduduk yang terhampar luas melengkapi pemandangan alam yang ada. 


Air Terjun Kembar ini masih satu aliran dengan Air Terjun Telunjuk Raung.


Adapun perbedaan ke dua air terjun tersebut, Air Terjun Telunjuk Raung berada di perkebunan bayu kidul.


Sedangkan Air Terjun Kembar Arum berada di kawasan pemukiman warga.


Air Terjun kembar Arum ini mempunyai lebih dari satu aliran air terjun. 


Air Terjun Kembar Arum juga memiliki kolam dengan ukuran luas yang sudah ditata dengan rapi. 


Hal ini membuat pengunjung lebih leluasa untuk menikmati kesegaran air terjun seperti berenang atau bermain air.


Selain itu aliran sungai Air Terjun Kembar Arum sangat bersih dan segar serta tidak terlalu dalam sehingga aman dan nyaman bagi anak-anak untuk bermain air.


Air Terjun Kembar Arum sangat menawan dan nyaman karena suhu udaranya sangat sejuk.


Ketika kita baru masuk area parkir Air Terjun Kembar Arum ini, kita langsung disambut dengan rindangnya kebun cengkeh. 


Selain itu Air Terjun Kembar Arum juga memiliki keunikan yakni berada di jurang yang dikelilingi persawahan. 


Air sungai yang membelah sawah itulah yang jatuh ke bibir jurang membentuk air terjun.


Air Terjun Kembar Arum ini juga dekat dengan wisata lain seperti Green Gumuk Candi (GCG), Air Terjun Telunjuk Raung, Air Terjun Lider, Wisata Pinus Songgon, Kalisawah Adventure Banyuwangi.


Begitulah sedikit gambaran Air Terjun Kembar Arum yang menawan, selamat berlibur. [Lilis]

 

 


ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close