Pasca Kenaikan Harga BBM, Polsek Bandar Sei Kijang Lakukan Monitoring di Pasar

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pasca Kenaikan Harga BBM, Polsek Bandar Sei Kijang Lakukan Monitoring di Pasar

06 September 2022

 



ZONAMERDEKA.COM-RIAU-Unit Intelkam dan Unit Reskrim Polsek Bandar Sei Kijang melakukan monitoring harga sembako di Pasar Kelurahan Bandar Sei Kijang, Selasa (6/9/2022).


Monitoring dan pengecekan ini, dilakukan dampak dari peningkatan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) beberapa hari yang lalu oleh Pemerintah.


Kapolsek Bandar Sei Kijang AKP Mulian Doni SH mengatakan, dalam pelaksanaan monitoring petugas melakukan wawancara terhadap beberapa pedagang kaki lima yang menjual cabe di Pasar tersebut.


Dari hasil wawancara, pedagang cabe memberikan keterangan bahwa dengan adanya kenaikan harga BBM saat ini, berdampak juga pada harga cabe, yang sebelumnya harga cabe merah Rp. 80.000, dan saat ini harga cabe merah Rp100.000. Sedang kan harga cabe rawit yang sebelumnya harga cabe rawit Rp50.000, saat ini harga cabe rawit Rp60.000.


Pedagang juga menambahkan bahwa kenaikan harga cabe bukan saja karena adanya kenaikan pada harga BBM saat ini, namun juga pengaruh pada hasil panen para petani cabe.


Berdasarkan data diatas lanjut Kapolsek, kenaikan harga BBM juga berdampak pada harga cabe merah dan cabe rawit yang diperjual belikan. Karena menurut pedagang, cabe tersebut berasal dari Daerah Sumbar dan Medan, sehingga membutuhkan biaya angkutan untuk membawanya ke Pasar.


Secara ekonomis, kenaikan harga cabe menurut pedagang adalah sesuatu hal yang wajar, karena harga pada cabe pada dasarnya selalu berubah - ubah melihat dari penghasilan panen pada petani cabe, bukan hanya karena kanaikan BBM saja.


"Kenaikan pada harga cabe saat ini,akan berpengaruh pada kebutuhan pokok para ibu - ibu. Karena, cabe merupakan salah satu bahan masakan yang sangat diminati," kata Kapolsek.


Dalam hal ini, kata Kopolsek dikhawatirkan akan adanya tengkulak yang melakukan peningkatan harga cabe yang sangat signifikan guna meraih keuntungan sebesar besarnya sehingga berpotensi pada perekonomian ditengah masyarakat.


Untuk itu, perlu kiranya dilakukan himbauan oleh kepada para pedagang cabe kaki lima untuk tidak menaikan harga cabe yang sangat signifikan guna meraih keuntungan sebesar besarnya  


"Polsek Bandar Sei Kijang akan terus melakukan monitoring terhadap perkembangan harga cabe. Dengan tujuan, meminalisir terjadinya peningkatan harga cabe yang signifikan dan permainan para pedagang untuk menaikan harga cabe guna meraih keuntungan sebesar besarnya," tandas Kapolsek.


ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close