Sosialisasi Pencegahan DBD Ketua HAKLI Bangka Boy Yandra Datangi Sekolah

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sosialisasi Pencegahan DBD Ketua HAKLI Bangka Boy Yandra Datangi Sekolah

08 September 2022

 


zonamerdeka.com - Sungailiat Bangka -Siswa SMP Negeri 2 Sungailiat mengikuti penyuluhan dan sosialisasi tentang penyakit demam berdarah yang diberikan oleh Ketua Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia (HAKLI) Kabupaten Bangka, Boy Yandra pada hari Rabu (7/9/2022).


Boy Yandra Ketua (HAKLI) Bangka mengatakan pengetahuan tentang penyakit demam berdarah harus bisa dipahami secara benar karena wabah tersebut sangat berbahaya,dan beliau mengharapkan seluruh siswa dapat menjadi petugas Jumantik di lingkungan rumah,


Siswa dapat melakukan pemantauan bak mandi yang ada di rumah dengan jadwal seminggu sekali, setiap hari Senin siswa harus melaporkan ke guru kelas dengan melampirkan bukti foto jika kondisi bak mandi tidak ada jentik nyamuk," ujar Boy Yandra


"Apabila ditemukan jentik nyamuk di bak air dan mengalami kesulitan untuk mengganti air sebaiknya menggunakan abate,hal ini dapat menjadi solusi untuk membunuh jentik nyamuk Aedes aegypti," terangnya


Boy Yandra menyebutkan jika perkembangan jentik nyamuk aedes aegypti untuk menjadi nyamuk dewasa hanya membutuhkan waktu satu minggu,oleh sebab itu beliau mengajak kepada seluruh  masyrakat untuk menjalankan 3 M plus seperti menguras bak air seminggu sekali,menutup penampungan air, menimbun barang-barang bekas dan menggunakan kelambu di tempat tidur,


Lanjut Boy Yandra,sampai hari ini kasus DBD di Kabupaten Bangka sudah diangka 206 orang dan 3 orang dinyatakan meninggal dunia,kami dari HAKLI Bangka telah bekerjasama dengan Dinas Kesehatan melalui Puskemas dalam upaya penanganan dan pencegahan kasus demam berdarah ini,


semoga penyebaran wabah nyamuk demam berdarah di Bangka dapat ditekan semaksimal mungkin," terang Ketua HAKLI Bangka. 


(ANJAS)


ikuti zonamerdeka.com di Google News

klik disini


close